Maulidan, Sholawatan, Tahlilan, Bid'ah? Haram? Menjadi Kafir? Apa itu Semua Adalah Tradisi Islam di Nusantara?

Oke, saya membuat blog ini tentunya tujuan awalnya untuk melatih diri saya agar belajar menulis artikel-artikel di blog ini dan tentunya untuk ikut lomba atau kontes SEO yang diadakan oleh IMNU. Dan kita tahu bahwa maulidan, sholawatan, dan tahlilan adalah amalan-amalan atau tradisi masyarakat Islam di Nusantara dari jaman dulu sudah ada. Hmm, tapi kenapa banyak akhir-akhir ini yang suka mem-bid'ah-kan amalan-amalan ini ya? atau mungkin belum memahami amalan-amalan ini yang sudah dilakukan orang-orang tua dulu sebelum kita lahir.

Kita tahu bahwa sudah banyak kelompok minoritas yang dengan gampang mengucap bid'ah, haram, dan bahkan sampai mengkafirkan orang-orang di luar golongannya. Bahwa kita tahu, tahlilan menurut bahasa adalah makna menyatakan bahwa Alloh SWT sebagai Tuhan dengan mengucapkan kalimat Laa ilaaha illalloh. Dan untuk Tahlilan itu sendiri di dalamnya terdapat unsur budaya, yaitu berupa kegiatan yang diadakan masyarakat secara bersama-sama untuk mendo'akan orang yang sudah wafat.